Musyawarah Merti Desa Wonoyoso
Musyawarah persiapan kegiatan Merti Desa/Guyuban di aula kantor Balai Desa Wonoyoso dilaksanakan pada hari rabu (27/07). Musyawarah dihadiri Lurah Wonoyoso Imam Maskuri, Tokoh Masyarakat, Ketua LKMD, Tokoh Agama, Ketua RT/RW dan tamu undangan lainnya.
Kegiatan merti desa, atau biasa juga disebut bersih desa merupakan kegiatan tahunan yang rutin dilaksanakan guna mewujudkan rasa syukur masyarakat kepada sang pencipta. Seperti tahun-tahun sebelumnya, pada tahun ini Desa Wonoyoso menyelenggarakan pagelaran wayang kulit semalam suntuk pada bulan Agustus tepatnya tanggal 6 agustus 2022.